Saturday, 25 July 2020

Cat Stories (Kisah-kisah Kucing) by James Herriot



Sinopsis:
Kumpulan kisah tentang kucing dan para pemiliknya, dari dokter hewan dan pencerita paling disayangi di dunia James Herriot. Ada Cerita tentang Buster, anak kucing yang datang pada Hari Natal; Alfred, kucing pemilik toko gula-gula; Emily yang tinggal bersama tuannya yang pengelana; serta Olly dan Ginny, sepasang anak kucing yang muncul di rumah keluarga Herriot untuk meminta makanan. James Herriot menuturkan setiap kisah dengan penuh kehangatan dan kasih sayang yang menjadi ciri khasnya.

Manurung: 13 Pertanyaan untuk 3 Nama oleh Faisal Oddang



Sinopsis:
Prajurit-prajurit dari Luwu, Ware, dan Cina dikumpulkan. Darah yang mengalir dari tubuh mereka, kelak membuatmu tumbuh dan kematian akan segan padamu. Mereka harus saling menghabisi dalam perang yang tidak mereka hendaki—sejak dulu, di Dunia ini, orang-orang saling membunuh untuk kematian yang tidak mereka inginkan. Perang umpama genderang yang bisa ditabuh kapan saja oleh Kekuasaan—dan Kekuasaan punya banyak tangan untuk menutup telinganya dari suara tabuhan.

Let It Snow by John Green, Lauren Myracle & Maureen Johnson

Sinopsis:
Badai salju pada malam Natal ternyata bisa mengubah kota kecil menjadi tempat yang romantis.

Siapa kira jalan kaki di tengah cuaca dingin dan basah akibat kereta api mogok dapat berakhir dengan ciuman mesra dari kenalan baru yang menawan. Juga perjalanan menembus tumpukan salju menuju Waffle House ternyata dapat menimbulkan cinta pada teman lama. Dan cinta sejati ternyata bisa datang berkat giliran kerja pagi buta di Starbucks.

Tiga kisah romantis karya tiga penulis bestseller ini ––John Green, Maureen Johnson, dan Lauren Myracle–– membuat kita percaya pada cinta sejati.

Wednesday, 1 July 2020

Cinta yang Marah oleh M. Aan Mansyur

Sinopsis:
Suatu hari kelak, sebelum salah satu di antara aku dan kau tersangkut maut, pada hari ulang tahun kau, ketika tidak ada pekerjaan kantor yang melarang kau cuti, aku akan mengajak kau menjadi tua renta, kemudian mengajak kau kembali menjadi anak-anak

Tuesday, 30 June 2020

Great Expectations by Charles Dickens


Sinopsis: 
Sebagai bocah yatim piatu yang tinggal bersama kakak perempuan dan suaminya, Pip tidak pernah memiliki harapan. Namun ketika dia mulai mengunjungi seorang wanita tua kaya raya, Miss Havisham, dan keponakan angkatnya, Estella, mulailah Pip mengharapkan kehidupan yang lebih baik. Kemudian Pip mewarisi sejumlah besar uang dari seseorang misterius, dan dia pun pindah ke London untuk belajar menjadi pria terhormat.

Charles Dickens, salah satu penulis yang paling dicintai dalam Sastra Inggris, telah menikmati kemasyuran selama hidupnya. Selain dikenal lewat novel-novelnya, Dickens juga bekerja sebagai jurnalis serta menulis esai dan drama. Karya-karya Dickens dipuji karena mempunyai daya tarik bagi semua kalangan. Lewat potretnya terhadap tokoh utama yang tak terlupakan dan mengundang simpati, tokoh antagonis yang menyeramkan, serta karakter-karakter jenaka, dia mengomentari sisi baik dan buruk manusia dalam masyarakat.

Saturday, 20 June 2020

Kisah-kisah Tengah Malam by Edgar Allan Poe


Sinopsis:
Kisah-Kisah Tengah Malam berisi 13 cerita pendek karya klasik Edgar Allan Poe. Masing-masing cerita akan membawa pembaca menuju pengalaman penuh ketegangan, teror, dan misteri. Beberapa cerpen Edgar Allan Poe yang terkenal, seperti Black Cat, The Fall of the Usher, dan Tell-Tale Heart bisa kalian temukan dalam kumpulan cerpen ini.

Saat membaca Kisah-Kisah Tengah Malam, pembaca diajak memasuki rumah tua misterius, pembalasan dendam, kegelisahan sang pembunuh, hingga terombang-ambing dalam badai di lautan. Dan pada akhirnya, kumpulan cerpen pilihan ini akan membuat pembaca terkagum-kagum pada master horor gotik, Edgar Allan Poe.

Sunday, 14 June 2020

Brida by Paulo Coelho

Sinopsis:
Semua orang memiliki “Takdir” yang harus dijalani.

“Tapi bagaimana caraku mengetahui siapa Pasangan Jiwa-ku?” tanya Brida.

“Dengan mengambil risiko kegagalan, kekecewaan, kehilangan arah, tapi tak pernah berhenti dalam pencarianmu menuju Cinta.”

Brida, dua puluh tahun, melemparkan pertanyaan yang paling penting ke dalam hidup kita, “Apa yang kaucari dalam kehidupan ini?”
Perjalanan yang mengisi jiwa untuk menemukan diri, dipenuhi cahaya yang mengagumkan!

Tuesday, 9 June 2020

Kitab Suci Kesatria Cahaya oleh Paulo Coelho



Sinopis:
Kitab Suci Kesatria Cahaya adalah ajakan bagi kita semua untuk mewujudkan impian, menerima ketidakpastian dalam hidup, dan bangkit untuk menyongsong takdir pribadi kita yang unik. Ada sosok sang Kesatria Cahaya di dalam diri setiap orang, dan dengan caranya yang tak tertandingi, Paulo Coelho membantu kita untuk menemukannya. Jalan Kesatria Cahaya tak selalu mudah, tetapi dia menerima kegagalan-kegagalannya dan berjuang tak kenal lelah untuk memenuhi Legenda Pribadi-nya.

Sunday, 7 June 2020

Sapiens (Riwayat Singkat Umat Manusia) oleh Yuval Noah Harari


Sinopsis:
SELAMA dua setengah juta tahun, berbagai spesies manusia hidup dan punah di Bumi, sampai akhirnya tersisa satu, Homo sapiens, Manusia Bijaksana, sejak seratusan ribu tahun lalu. Namun spesies ini bisa menyebar ke seluruh dunia dan beranak-pinak hingga berjumlah 7 miliar, dan kini menjadi kekuatan alam yang dapat mengubah kondisi planet. Apa penyebabnya?

Sapiens membahas sisi yang tak banyak diungkit buku sejarah atau evolusi manusia lain: bagaimana manusia berangkat dari sekadar satu spesies hewan menjadi makhluk berperadaban, melalui tiga revolusi—Kognitif, Pertanian, dan Sains. Telusuri peran bahasa, pertanian, sampai gosip dan fiksi dalam kesuksesan manusia, juga arti kebahagiaan manusia dan ujung riwayat spesies kita. 

Sunday, 31 May 2020

Yang Biasa-biasa Saja (The Rest Of Us Just Live Here) oleh Patrick Ness

 
Sinopsis:
Bagaimana kalau kamu bukan termasuk kelompok anak super? Anak-anak indie yang bertempur melawan zombi, hantu pelahap jiwa, atau bencana bercahaya yang mendatangkan maut?

Bagaimana kalau kamu seperti Mikey? Cuma ingin lulus, datang ke prom, dan mungkin akhirnya punya cukup nyali untuk mengajak Henna kencan sebelum SMA mereka diledakkan. Lagi. Karena kadang ada masalah yang lebih besar daripada pertempuran sampai mati, dan kadang kita harus menemukan hal-hal luar biasa dalam kehidupan yang biasa-biasa saja.

Animal Farm by George Orwell


Sinopsis:
Suatu malam, Major, si babi tua yang bijaksana, mengumpulkan para binatang di peternakan untuk bercerita tentang mimpinya. Setelah sekian lama hidup di bawah tirani manusia, Major mendapat visi bahwa kelak sebuah pemberontakan akan dilakukan binatang terhadap manusia; menciptakan sebuah dunia di mana binatang akan berkuasa atas dirinya sendiri.

Tak lama, pemberontakan benar-benar terjadi. Kekuasaan manusia digulingkan di bawah pimpinan dua babi cerdas: Snowball dan Napoleon. Namun, kekuasaan ternyata sungguh memabukkan. Demokrasi yang digaungkan perlahan berbelok kembali menjadi tiran di mana pemimpin harus selalu benar. Dualisme kepemimpinan tak bisa dibiarkan. Salah satu harus disingkirkan … walau harus dengan kekerasan.
Animal Farm merupakan novel alegori politik yang ditulis Orwell pada masa Perang Dunia II sebagai satire atas totaliterisme Uni Soviet. Dianugerahi Retro Hugo Award untuk novela terbaik (1996) dan Prometheus Hall of Fame Award (2011), Animal Farm menjadi mahakarya Orwell yang melejitkan namanya.

Friday, 29 May 2020

Selingkuh (Adultery) oleh Paulo Coelho


Sinopsis:
Linda tahu dia perempuan yang beruntung.

Tapi setiap pagi, begitu membuka mata menyambut hari baru, dia merasa ingin tidur lagi.

Teman-temannya menyarankan dia minum obat saja. Tetapi Linda ingin menajamkan rasa, bukan menumpulkannya.

Maka dia pun terjun ke dalam suatu petualangan nekat dan tak terduga yang membangunkan dirinya yang dulu, yang dikiranya telah hilang sejak dia menjadi istri baik-baik, ibu yang penuh cinta, dan jurnalis yang ambisius.

Dia sungguh tak bisa menebak apa yang akan terjadi berikutnya…

Kadang-kadang kau harus kehilangan dirimu dulu untuk bisa menemukan dirimu yang sejati.

Thursday, 21 May 2020

The Woman In The Window oleh A.J. Finn

 

Sinopsis:
Anna Fox berdiri di depan jendela. Siap melakukan kegiatan rutinnya: memata-matai para tetangga lewat lensa kamera. Ya, dia hafal kegiatan mereka semua. Ya, dia menyaksikan perselingkuhan. Namun, tidak pernah sebuah pembunuhan.

Hari itu, pemandangannya berbeda. Pisau di dada Jane—tetangga barunya, darah di kaca, jemari yang menggapai meminta pertolongan. Anna bergegas ke luar rumah untuk menyelamatkan wanita itu. Namun, agorafobia parah yang diidapnya membuatnya pingsan saat melangkah ke tempat terbuka. Saat sadar, ada Jane Russel lain di hadapannya, seorang wanita yang tidak dia kenal, Jane Russel sesungguhnya. Tidak ada yang mati, dia mungkin berhalusinasi.

Anna pun mencurigai ingatannya sendiri. Terlalu banyak minum, mereka bilang. Mungkin dia hanya berusaha mencari perhatian karena kesepian. Benarkah?

Sunday, 17 May 2020

Dusta-dusta Kecil (Big Little Lies) oleh Liane Moriarty


Sinopsis:
"Pembunuhan? Kecelakaan tragis?
Yang pasti seseorang tewas. Tapi, siapa yang melakukan apa?

Semuanya bermula pada hari orientasi TK di Pirriwee Public School: ketika Jane—seorang ibu tunggal yang penuh rahasia—mengantar putranya ke sekolah dan bertemu dengan Madeline yang sinis dan penuh semangat, serta Celeste yang cantik tapi selalu gelisah.

Saat insiden kecil yang melibatkan anak-anak ketiga wanita itu dengan cepat berubah serius, dan bisik-bisik antaribu menjadi gosip-gosip jahat… tak ada lagi yang tahu siapa yang benar dan siapa yang berbohong. Hingga seseorang harus membayar dengan nyawa…

Saturday, 16 May 2020

Covidiot: A More Dangerous Disease

 

Beberapa bulan yang lalu telah muncul istilah baru terkait dengan pandemi COVID-19, yaitu Covidiot. Menurut www.urbandictionary.com, Covidiot adalah:
"Someone who ignores the warnings regarding public health or safety.
A person who hoards goods, denying them from their neighbors.
"

Kurang lebihnya adalah mereka yang meremehkan dan mengabaikan peringatan yang berkaitan dengan keselamatan diri sendiri dan orang lain. Perlu ditekankan di sini, menganjurkan untuk tidak panik bukan berarti meremehkan, ya.

Sunday, 2 February 2020

Alone-alone Asal Kelakone Part 1: Pahawang, Lampung


Yak kali ini kita kembali pada tahun 2017 alias basi banget bro. Kelamaan nangkring di folder draft, akhirnya hari ini published ya. Ini pertama kalinya saya traveling sendirian, secara impulsif tentunya. Setelah sebelumnya pernah sendirian tinggal sebulan di pulau orang tahun 2013, tapi itu itungannya magang ya, dengan traveling tipis-tipis aja HAHA.

My Very Own Solo Trip To Jogja (Day: 2 -- Kolestrol)


Hi peeps, kali ini saya akan lanjutin cerita Jogja Day 1 yang saya posting beberapa hari lalu.

Friday, 31 January 2020

My Very Own Solo Trip To Jogja (Day: 1 -- Rebahan)



Hello everyone! Setelah berabad-abad ngga nulis blog, setelah sekian banyak tempat dikunjungi dan berakhir pada nanti-aja-ah-nulisnya, akhirnya saya kembali!

Kali ini dengan cerita libur tahun baru yang sangat impulsif. Gimana nggak? Setelah bergalau-galau mau ngetrip ke mana akhir tahun 2019 kemarin, akhirnya saya memutuskan untuk ke Jogja di H-4 keberangkatan. Gak usah ditanya lagi, tiket kereta tentunya habis dong, sisa yang harga sejutaan, tiket bis juga habis, tinggal travel aja.